Ada banyak cara untuk menjadi individu yang lebih baik dari yang saat ini. Salah satunya adalah mendisiplinkan diri. Namun mungkin Anda bingung bagaimana memulainya dengan tepat. Jangan khawatir, #cottoninkteam sudah merangkum beberapa cara tepat yang bisa diikuti untuk mendisiplinkan diri. Cara-cara ini mudah dan dijamin berhasil jika dipraktikan dengan tekun.
Contents
Mendisiplinkan Diri dengan Cara yang Terbukti Bisa Berhasil
Hindari Godaan
Kontrol diri seringnya lebih mudah jika mematuhi pepatah lama, “tidak terlihat, tidak terpikir”. Menghilangkan semua godaan dan gangguan dari sekeliling Anda adalah langkah krusial pertama ketika berusaha untuk mendisiplinkan diri.
Konsumsi Makanan Sehat secara Teratur
Gula darah rendah sering melemahan tekad seseorang. Ketika lapar, kemampuan untuk berkonsentrasi menurun karena otak tidak berfungsi maksimal seperti yang seharusnya. Untuk tetap berada di jalur, pastikan bahan bakar Anda tercukupi sepanjang hari dengan camilan dan makanan sehat setiap beberapa jam sekali.
Rengkuh Perubahan
Memutuskan kebiasaan buruk dan membangun kebiasaan baru tidak hanya mewajibkan kita untuk aktif membuat keputusan, ia akan terasa salah. Otak akan menolak perubahan karena sebelumnya sudah terprogram untuk melakukan hal-hal tertentu. Jadi rengkuhlah rasa salah tersebu. Akui kalau ini akan butuh waktu lama untuk kebiasaan baru terasa benar atau bagus atau alami.
Hadiahi Diri Sendiri
Mendisiplinkan diri tidak berarti semua cara hidup Anda harus diubah secara total tanpa toleransi. Faktanya, sama sekali mengubah tanpa toleransi sering berbuah kegagalan, kekecewaan, dan pada akhirnya menyerah pada kebiasaan lama. Ketika mempraktikan kontrol diri, jadwalkan jeda yang spesifik, manjakan dan hadiahi diri Anda. Sedang berdiet? Atur Sabtu sebagai hari untuk es krim sundae. Berusaha menurunkan berat badan? Manjakan diri dengan pijat mewah setelah sebulan bolak-balik ke tempat fitness.
Maafkan dan Lupakan
Membentuk cara berpikir yag baru tidak selalu berjalan sesuai rencana. Akan ada naik dan turun, kesuksesan yang menakjubkan, dan kegagalan. Kuncinya adalah tetap bergerak ke depan. Ketika terjadi sedikit kemunduran, akui apa penyebabnya dan bergerak lagi. Mudah sekali terbungkus dalam rasa bersalah, kemarahan, atau frustrasi. Tapi emosi-emosi tersebut tidak akan bantu membangun disiplin diri. Lebih baik gunakan sandungan dalam rencana Anda sebagai pengalaman belajar di masa yang akan datang. Maafkan diri Anda dan kembalilah ke jalur yang benar segera. Semakin lama Anda berada di luar permainan, semakin sulit untuk tetap berada di arah yang positif.
Baca Juga: Lakukan Hal-Hal Berikut pada Sepuluh Menit Pertama di Hari Kerja