Banyak orang yang menghindari kesendirian. Padahal sebenarnya sesekali kita perlu untuk ditinggalkan hanya dengan diri sendiri saja. Salah satu alasan mengapa orang sangat menghindari sendirian saja adalah karena hal ini biasanya berujung pada rasa bosan. Kali ini #cottoninkteam ingin membagikan beberapa aktivitas seru yang pastinya anti bosan meski Anda hanya sendirian saja.

Sendirian Anti Bosan dengan Aktivitas Ini!

Menyelesaikan Sesuatu

Selesaikan hal yang sempat Anda tunda. Contohnya, memperbaharui CV atau merencanakan makanan untuk seminggu ke depan.

Tingkatkan Pemasukan

Cari tahu berbagai cara berbeda untuk membuat pendapatan lebih di waktu luang. Ada banyak cara yang bahkan tidak memerlukan pengalaman untuk melakukannya.

Perbaharui Keuangan Pribadi

Apakah keuangan Anda terbaharui? Cek rekening koran untuk memastikan semuanya bersih dan tidak ada yang mencurigakan. Anda juga bisa mengecek dana darurat dan cari tahu apa yang bisa dipangkas untuk bisa menghemat pengeluaran.

Belanja Online

Cari item yang sudah Anda tunda pembeliannya berbulan-bulan. Carilah sampai ditemukan yang paling sempurna untuk Anda.

Mendengarkan Audio Inspirasional

Kelilingi diri dengan kepositifan dan pertumbuhan dengan mendengarkan klip audio edukasi dan penuh informasi. Mereka ada yang sependek 7 menit saja durasinya tapi memiliki pengaruh 100 kali lebih kuat.

Lakukan Hal Gila

Coba melakukan apapun yang Anda suka ketika tidak ada orang! Jika Anda suka bernyanyi karaoke dengan lirik dari YouTube dan merekam diri sendiri, lakukanlah!

Menghubungi Teman Lama

Saling bercerita kehidupan masing melalui chat video seperti WhatsApp atau Facebook. Pilihan gratis tersebut sangat baik untuk menyambung tali silaturahim antar teman.

Membuat dan Merencanakan Rutinitas

Rutinitas membantu Anda lebih terorganisir dalam kehidupan sehari-hari. Rutinitas pagi dapat membuat lebih produktif seharian, sementara rutinitas malam akan bantu menyusun bagaimana hari Anda esok hari akan berjalan. Rutinitas pagi dan malam biasanya bergantung satu sama lain. Jadi tidak bisa hanya punya salah satunya, Anda harus memiliki keduanya untuk lebih sukses dalam kehidupan sehari-hari.

Buatlah Daftar Momen Menyenangkan Anda

Tuliskan semua hal yang membuat Anda bahagia. Ambil sedikit waktu untuk memikirkan tentang bagaimana Anda bisa mengadaptasi hal ini unttuk membuat hidup terasa lebih nyaman.

Menjelajahi Postingan Lama di Sosial Media

Jelajahi foto-foto lama di Facebook lalu perbaharui untuk melihat sebanyak apa perubahan yang terjadi pada diri Anda beberapa tahun terakhir. Sambil melakukan ini, ada baiknya Anda berhenti mengikuti orang-orang yang memiliki postingan dan perbaharuan negatif karena mereka tidak masuk akal atau hanya membuat laman Anda berantakan.

Baca Juga: 6 Hal Penting untuk Menjadi Orang yang Lebih Teratur

You May Also Like