Jika bosan dengan warna rambut yang hitam, Anda bisa mewarnai rambut sesuai keinginan. Kini mewarnai rambut menjadi trend atau gaya hidup yang bisa menunjang penampilan. Baik pria maupun wanita, dengan warna rambut yang eye-catching tentunya mampu meningkatkan tingkat kepercayaan diri. Kini banyak sekali merk cat rambut yang aman digunakan sehingga tidak akan merusak rambut.

Inilah Beberapa Merk Cat Rambut yang Aman dan Tidak Menyebabkan Rambut Rusak

1. NYU Crème Hair Colour

Rp. 19.800

Dengan budget terbatas, Anda tetap bisa mewarnai rambut dengan merk yang aman. Salah satunya adalah NYU Crème Hair Colour ini. Setiap paket berukuran kecil dibanderol dengan harga di bawah 50ribu saja. Kandungan bahan-bahannya berasal dari ekstrak bahan alami dengan aroma khas buah-buahan yang berbeda dengan cat rambut pada umumnya.

Baca Juga : 8 Merk Cat Rambut Vegan dan Cruelty Free Favorit di 2021

NYU mengklaim bahwa produknya tidak mengandung unsur amonia. Produk NYU sudah dilengkapi dengan 1ml vitamin rambut yang bisa dimanfaatkan setelah melakukan pewarnaan. Selain itu, terdapat juga sikat rambut, developer 30ml, dan sarung tangan. Untuk isi cat rambutnya sendiri 30gr. Bagi Anda pecinta warna-warna terang, produk NYU cocok Anda pilih.

2. Sasha Professional Hair Colorant

Rp. 11.500

Bagi Anda yang hobi ganti warna rambut, merk Sasha ini bisa dijadikan pilihan. Karena Sasha Professional Hair Colorant ini memiliki varian warna yang menarik. Anda bisa mendapatkan warna natural seperti coklat dan hitam, sampai dengan warna eksploratif seperti pirang, biru, dan ungu. Warna-warna tersebut mampu menutupi uban dalam jangka waktu yang lama.

Sehingga Anda pun bisa memilih warna sesuai dengan selera. Dengan harga terjangkau hanya di bawah 50ribu saja, Sasha tergolong aman karena kandungan formulanya dibuat dari bahan-bahan khusus. Di dalam paketnya, terdapat produk cat rambut, conditioner, serta sendok aduk yang berguna untuk memberikan kemudahan dalam proses penggunaannya.

3. Garnier Color Naturals

Rp. 49.500

Merk Garnier sangat direkomendasikan untuk Anda yang tidak ingin mengalami iritasi pada kulit kepala serta tanpa bleaching. Kandungan formulanya sangat aman dan alami sehingga kulit kepala dan rambut Anda akan terlindungi dan selalu sehat. Beberapa kandungan alaminya antara lain coconut oil, almond oil, avocado oil, vitamin A, vitamin D, vitamin E, dan olive oil.

Kandungan natural oilnya seperti almond oil, olive oil, dan avocado oil mampu memberikan tampilan rambut Anda menjadi 5x lebih berkilau dan tetap lembab meskipun sedang berada di bawah terik matahari. Merk cat rambut yang aman ini mempunyai aroma yang tidak menyengat. Bahkan, merk tersebut akan merawat rambut Anda sampai 8 minggu lamanya.

4. Revlon ColorSilk Beautiful Color

Rp 81.900

Dengan 13 varian warna natural yang dihadirkan oleh Revlon ColorSilk Beautiful Color, merk ini sangat cocok untuk digunakan dalam keseharian. Aromanya mewah dan harum, teksturnya sangat cair serta mudah diaplikasikan, bahkan terdapat bonus di dalam paketnya berupa gloves plastik yang sangat berguna ketika mewarnai rambut Anda.

Harganya terjangkau, hanya dengan budget di bawah 100 ribu saja, Anda bisa mendapatkan cat rambut yang mampu memberikan warna indah mulai dari akar hingga ujung rambut dengan warna permanen dan hasilnya tampak alami. Kandungan provitamin dan protein sutranya mampu membuat rambut Anda tampil berkilau, sehat, dan lembut.

5. L’Oreal Paris Excellent Hair Color

Rp 73.000

Dengan budget di bawah 200 ribu, Anda bisa mendapatkan produk unggulan ini dengan kandungan Triple-Care Protection seperti collagen, pro-keratin, dan ceramide yang akan menghasilkan rambut halus dan lembut. L’Oreal hadir dalam 12 varian warna natural dan cantik yang bisa disesuaikan dengan selera Anda.

Produk ini mampu melindungi rambut dari sebelum pewarnaan, saat pewarnaan, hingga sesudah proses pewarnaan. Cara menggunakannya pun sangat mudah, Anda hanya perlu mengaplikasikan produk ke rambut yang bersih dan ikutilah instruksi yang ada pada kemasan produk. Lalu tunggu sekitar 30 menit kemudian bilas sampai bersih dengan air.

6. Miranda Hair Color

Rp 12.000

Harga produk merk cat rambut ini sangat terjangkau, dengan budget di bawah 50ribu Anda bisa membawa pulang Miranda Hair Color berkualitas yang mudah ditemukan di berbagai pasar swalayan. Miranda menghadirkan banyak varian warna yang bisa disesuaikan dengan selera. Meski terjangkau, rambut Anda tidak akan rusak asal digunakan dengan benar.

Produk Miranda sudah dilengkapi dengan ekstra conditioner yang bermanfaat dalam melindungi rambut supaya tidak bercabang, pecah, kering setelah proses pewarnaan rambut. Selain itu, produk ini dilengkapi juga dengan bleaching yang dapat memberikan hasil warna sempurna pada rambut Anda.

7. Miratone Conditioning Cream Color

Rp 40.000

Produk Miratone Conditioning Cream Color mengandung formula pH balance dengan kadar rendah dan pelembab alami yang mampu membuat rambut lembut dan jauh lebih kuat. Dengan harga produk di bawah 100 ribu, produk ini dibekali dengan beberapa kandungan yang bermanfaat untuk rambut.

Kandungan tersebut antara lain two protein complex seperti preal protein dan silk yang berfungsi dalam menjaga kelembaban rambut secara alami dan membuat kondisi rambut menjadi lebih terasa lembut. Selain itu, ada juga kandungan two plant extract berupa shea butter dan camellia oil yang berfungsi melindungi rambut saat proses pewarnaan.

8. Etude Hot Style Bubble Hair Coloring

Rp 79.999

Bagi Anda pecinta produk kosmetik asal Korea Selatan, merk ini dapat Anda pilih. Etude tidak mencampurkan amonia ke dalam produknya sehingga tidak ada bau menyengat yang keluar dari produk ini ketika sedang digunakan. Produk ini pun aman digunakan untuk segala usia karena mengusung berbagai bahan alami yang membuat rambut tetap selalu sehat.

Kandungan ekstrak bunga di dalamnya memberikan hasil pewarnaan rambut ekstra natural dan mampu membuat rambut Anda menjadi lebih kuat dan sehat. Selain itu, dengan menggunakan produk tersebut, rambut akan terlihat lebih bersinar, tidak mudah luntur, dan warnanya tahan lama.

Beberapa merk cat rambut yang aman di atas dapat Anda jadikan pilihan jika ingin mewarnai rambut. Harganya pun terjangkau, di bawah 200ribu dengan kualitas yang tidak perlu diragukan lagi. Setiap merk memiliki keunggulannya sendiri sehingga Anda bisa memilih merk yang paling Anda percayai yang bisa disesuaikan dengan budget serta warna yang diinginkan.

You May Also Like