Entah sebuah tantang personal untuk melihat seberapa panjang rambut Anda akan tumbuh, menutupi tampilan yang menurut Anda kurang bagus, atau karena hanya ingin supaya bisa mengikat rambut ala kuncir kuda, kebanyakan dari kita pernah ingin sekali supaya rambut tumbuh dengan cepat. Mungkin Anda sudah menemukan vitamin, sampo, atau sekadar dengan tekad dan kemauan keras. Tapi semua terasa sia-sia saja. Siapa tahu mungkin selama ini faktor yang jarang diperhatikan ketika sedang memanjangkan rambut adalah makanan yang Anda konsumsi.
Berikut ini #cottoninkteam sudah merangkum beberapa makanan yang bisa membantu memanjangkan rambut Anda. Pastikan makanan-makanan ini termasuk dalam perencanaan pola makan Anda.
Contents
Sedang Memanjangkan Rambut? Konsumsi Makanan Ini!
Salmon
Ikan ini dipenuhi dengan segala kebaikan yang mendukung rambut kuat seperti vitamin D dan protein. Ia juga mengandung asam lemak omega-3 yang mendorong pertumbuhan rambut dengan menjaga kesehatan kulit kepala.
Paprika Kuning
Paprika kuning memiliki hampir 5 1/2 kali lebih banyak vitamin C dari pada jeruk (341 miligram jika dibandingkan dengan 63 miligram). Ini adalah berita yang bagus untuk rambut–vitamin C adalah antioksidan yang menguatkan batang rambut dan folikelnya serta mencegahnya dari patah.
Tiram
Kekurangan seng diketahui menyebabkan kerontokan dan kondisi kulit kepala yang buruk. Tiram dipenuhi kandungan seng, di mana setiap 3 ons mengandung 493% dari kebutuhan harian Anda.
Telur
Telur adalah sumber yang baik untuk semua omega-3 yang sudah disebutkan sebelumnya. Ia juga mengandung biotin yang banyak dibutuhkan orang-orang yang sedang memanjangkan rambut dan biasanya dikonsumsi dalam bentuk suplemen. Tapi ingat, bukan putih telur yang akan membuat rambut Anda panjang dan cantik tapi kuning telurnya. Mengonsumsi terlalu banyak putih telur malahan menghalangi penyerapan biotin oleh tubuh, menyebabkan penipisan nutrisi mikro ini.
Biji Bunga Matahari
Beberapa bijinya saja bisa memberi Anda asupan vitamin E yang melimpah di mana ia akan meningkatkan aliran darah ke kulit kepala sehingga mendorong pertumbuhan rambut yang lebih cepat.
Ubi
Ubi sarat akan beta karoten, prekursor bagi vitamin A yang tidak hanya mendorong kulit kepala yang sehat tapi juga efektif untuk pertumbuhan rambut juga. Pilihlah makanan yang sara akan beta karoten dari pada mengonsumsinya dengan suplemen vitamin A dosis tinggi dari retinol, secara ia bisa jadi beracun pada tingkat yang sangat tinggi.
Alpukat
Karena konsentrasi asam lemak esensial tinggi yang ditemukan pada sel kulit (yang menjaga kulit tetap halus dan kenyal), alpukat adalah sebuah rahasia kecantikan kuno. Ketika dioleskan ke rambut dan kulit kepala, mereka menambahkan kemampuan untuk merangsang produksi kolagen dan elastin. Campur alpukat kecil dengan krim asam (yang mengandung asam laktat untuk bantu mengeksfoliasi kulit mati dan membersihkan kotoran yang menumpuk di kulit kepala) dan oleskan ke rambut dan kulit kepala, diamkan sekitar 10 menit sebelum dibilas.
Almond
Kacang ini akan membuat rambut Anda tumbuh lebih cepat dan tebal karena kandungan biotinnya yang tinggi. Satu mangkok berisi hampir sepertiga kebutuhan harian. Anda bisa melihat hasilnya dalam sebulan atau dua bulan setelah menambahkannya ke pola makan.
Bayam
Mengandung vitamin A dan C, bayam membantu tubuh memproduksi minyak yang dibutuhkan agar rambut tumbuh sehat dan kuat. Hasil mungkin butuh enam bulan sampai setahun agar terlihat sepenuhnya.
Baca Juga: Ikuti Urutan Merias Wajah untuk Pemula, Dijamin Anti Bingung!